Maumere, GardaFlores—Bupati Sikka Juventus Prima Yoris Kago dan Wakil Bupati Sikka Simon Subandi Supriadi mengunjungi Kapolres Sikka AKBP Moh. Mukhson dan seluruh jajarannya di Mapolres Sikka, Selasa (11/3/2025).
Kedatangan Bupati dan Wabup diterima di ruang rapat Satya Haprabu dan dihadiri para pejabat Polres Sikka, para perwira, dan para Kapolsek.
AKBP Mukhson menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Wabup atas kunjungan tersebut. Pada kesempatan itu, Kapolres Mukhson menyampaikan komitmen Polres Sikka mendukung pemerintah untuk mewujudkan pembangunan.
Baca juga:
Polres Sikka Salurkan Bansos di SDK Kaki Watubala dan Masjid Baitul Sodiq
Mukhson juga menyampaikan sejumlah kendala yang dialami Polres Sikka dalam upaya pelayanan kepada masyarakat, antara lain masih terdapat kekurangan kendaraan operasional di beberapa Polsek sehingga seringkali terjadi hambatan dalam menjangkau masyarakat pedalaman yang membutuhkan kehadiran polisi.
Kapolres berharap, pada periode kepemimpinan Bupati dan Wabup yang baru ini, rencana membangun Rumah Sakit Bhayangkara dapat terwujud. “Kami berharap selama kemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Sikka saat ini, Rumah Sakit Bhayangkara dapat terwujud,” ujar Mukhson.
Sementara itu Bupati Sikka Juventus Prima Yoris Kago atau yang biasa disapa JPYK berharap agar semasa kepemimpinannya dalam membangun kabupaten Sikka perlu ada sinergi dan kolaborasi dari seluruh Forkompinda termasuk Kapolres Sikka.
Selain itu, JPYK menyampaikan sejumlah persoalan yang terjadi di wilayah hukum Polres Sikka. Antara lain, pemboman ikan di wilayah selatan kecamatan Bola yang membutuhkan perhatian dari Polsek Bola untuk melakukan pencegahan.
Pada ksempatan itu, JPYK juga memberikan apresiasi atas pengungkapan sejumlah kasus terutama kasus penangkapan pelaku pengedaran narkoba oleh satuan narkoba baru-baru ini.
Berkaitan dengan media sosial, JPYK berharap ada perhatian khusus agar dalam penggunaannya tidak mengganggu pihak lain sehingga tidak menjadi penyebab terjadinya permasalahan.
Baca juga:
Polres Sikka Berhasil Tangkap Dua Pengedar Narkoba
Ia mengatakan, Bupati dan Wabup siap menerima berbagai kritikan terhadap kepemimpinannya demi mewujudkan cita-cita pembangunan di kabupaten Sikka.
Tak lupa, JPYK juga menyinggung masalah HGU milik PT Krisrama di Nangahale. Ia mengatakan, untuk masalah ini, Sekda Sikka telah mengambil langkah-langkah yang akan dilaksanakan yakni dengan melakukan redistribusi tanah. Tetapi langkah ini, katanya, masih menunggu keputusan dari kementrian ATR/BPN.»
(rel)