Maumere, GardaFlores – 1 (satu) koli surat suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT untuk KPU Sikka, ternyata nyasar ke Kantor KPU Kabupaten Flotim. Sementara itu, kegiatan sortir dan lipat surat suara hari pertama di Kantor KPU Sikka, terpantau lancar dan aman.
Ketua KPU Sikka, Herimanto ketika dikorfirmasi mengatakan, 1 koli surat suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur NTT terbawa oleh Tim Penjemput dari KPU Flotim.
“Staf KPU Sikka sudah jemput 1 koli Surat Suara untuk Pilgub NTT dari KPU Flotim. Dengan demikian, kekurangan 1 dos atau sebanyak 3.000 lembar itu sudah terpenuhi,” kata Herimanto, Jumat (1/11/2024) malam.
Sebelumnya diberitakan, surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT sudah tiba bersama Surat Suara untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sikka.
Surat Suara untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sikka sudah lengkap sesuai permintaan, tetapi surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT masih kurang 1 dos/koli. KPU Sikka baru menerima 83 koli, padahal dalam dokumen pengiriman disebutkan sebanyak 84 koli.
Lancar dan Aman
Sementara itu, kegiatan sortir dan lipat surat suara di Kantor KPU Sikka pada hari pertama terpantau aman dan lancar.
Kegiatan ini rencananya melibatkan 100 orang relawan, tetapi yang hadir di lokasi hanya sebanyak 95 orang.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Sikka, Herimanto didampingi 2 komisioner lain yakni Yosef Fredianus Boy Gapo dan Ignasius Irvanto Candra Say. Sementara dua komisioner lain sedang melakukan perjalanan dinas ke Jakarta.
Pantauan GardaFlores di lokasi kegiatan, tampak 95 relawan yang melakukan sortir dan lipat surat suara itu diberi masing-masing 1 dos surat suara Bupati dan Wakil Bupati Sikka.
Para relawan itu terbagi dalam 10 kelompok dan masing-masing diawasi oleh seorang staf KPU Sikka.
Kualitas cetakan surat suara yang dikerjakan oleh PT. Inpera Pratama Indonesia di Pasuruan, Jawa Timur ini tampak cukup baik. Tidak banyak surat suara rusak karena noda tinta, robek atau foto paslon yang buram. Hingga pukul 14.30 Wita, hanya 5 lembar surat suara yang dikategorikan rusak.
Di lokasi tampak hadir sejumlah aparat dari Polres Sikka, 4 staf Bawaslu Sikka dan Kepala Badan Kesbangpol Sikka, Silvester Saka bersama sejumlah stafnya memantau kegiatan sortir dan lipat surat suara.
Sebagai informasi, untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sikka, KPU Sikka mengadakan Surat Suara sebanyak 251.222 lembar. Jumlah sebanyak itu diperoleh dari ketentuan jumlah DPT ditambah cadangan 2,5% dari DPT per TPS.
Untuk Pilkada Sikka, jumlah DPT sudah ditetapkan sebanyak 244.838 pemilih. Sementara cadangan 2,5% dari DPT per TPS sebanyak 6.384 lembar. Dengan demikian, total Surat Suara yang diadakan sebanyak 251.222 lembar.
Demikian juga untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, jumlah kebutahan surat suara untuk Kabupaten Sikka sebanyak 251.222 lembar.»
(fer)